Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 24 Maret 2017

Pentas Seni 8 Windu SMPK Santa Maria II

Halo semuanyaaaa!
Akhirnya kita bertemu lagi dalam, World Gallery.
Dalam blog kali ini, kita akan membahas tentang Perayaan Pentas Seni 8 Windu SMPK Santa Maria 2.




Tidak bisa disangka ya, SMPK Santa Maria 2 sudah berdiri sejak 64 tahun yang lalu. Untuk itu, SMPK Santa Maria 2 mengadakan acara besar- besaran yang wajib diikuti oleh seluruh  siswa SMPK Santa Maria 2. Para siswa sudah menyiapkan seluruh kegiatan yang diikuti nya secara matang mulai dari bulan November hingga Januari awal. Kegiatan Pentas Seni ini diadakan pada tanggal 22 Januari 2016.

Pentas Seni ini mengambil tema Budaya. Tujuan diadakannya kegiatan Pentas Seni ini adalah diharapkan para siswa bisa memahami dan mendalami berbagai budaya yang berkembang di Indonesia. Pentas Seni ini dihadiri oleh Bapak Moch. Abah Anton selaku Walikota Malang, Beberapa Suster dari SPM, Suster Theresella Karti sebagai Kepala Sekolah SMPK Santa Maria 2, dan tentunya para wali siswa yang diundang. Pentas Seni ini menghadirkan seorang bintang tamu ternama bernama Didiek Niniktowok.

Pada hari "H", beberapa siswa sudah mempersiapkan diri dari rumah,sedangkan siswa lain harus datang pagi untuk berdandan. Para siswa diharpakan berkumpul semua pada jam 1 siang. Mereka berangkat bersama menuju Gedung Graha Cakrawala dimana Pentas Seni akan diadakan.  Sesampainya disana, gedung sudah tertata rapi dan tinggal menunggu acara dimulai. Beberapa siswa yang ditugaskan semenjadi sebagai penerima tamu sudah diarahkan menuju tempatnya masing- masing. Siswa yang bertugas menjadi IO atau membantu  membawa peralatan, menyiapkan makanan dan minuman, dan lain- lain.

Setelah tamu undangan sudah terkumpul, dimulailah acara pentas seni. Acara dimulai dengan nyanyian yang disajikan oleh grup Band, Kemudian diiringi dengan tampilan membawa bendera sebagai pembukaan. Kemudian doa pembuka dipimpin oleh Bapak Hadi selaku Guru Agama.

Acara Pentas Seni dimulai. Tampilan -tampilan yang dipersembahkan yaitu, Tari daerah, Senam Kreativitas, Tari Modern, Perkusi, Dansa, Paduan Suara yang diiringi alunan seruling, Wushu, dan lain sebaginya. Di akhir acara, Didiek Ninitowok tampil menari bersama guru- guru wanita yang ikut menari dalam mempersembahkan sebuah tampilan. Kemudian, seluruh siswa beserta guru- guru bersama- sama naik ke atas panggung untuk menyanyikan Mars SMPK Santa Maria 2, doa penutup, kemudian mengucapkan terimakasih kepada semua tamu yang hadir.

Acara Pentas Seni berakhir dengan baik dan lancar. Seluruh warga SMPK Santa Maria 2 merasa lega karena, acara Pentas Seni yang sudah mereka persiapkan matang- matang telah berakhir.
Untuk video, cek di bawah ini!











































Jumat, 17 Maret 2017

5 Film Terlaris 2016

Hello! Nice to meet you wherever you are.
In this beginning, I'm gonna tell you 5 Bestselling Movies on 2016
Check this out!


1. CAPTAIN AMERICA: CIVIL WAR


Film milik Disney, ini menceritakan tentang kelanjutan dari film Avengers: Age of Ultron. Steve Rogers mengambil alih pimpinan tim Avengers yang baru. Selang beberapa waktu, setelah terjadi insiden internasional yang melibatkan anggota Avengers, banyak tekanan politik yang menuntut para Avengers untuk bertanggung jawab atas kerusuhan yang dibuat. Keadaan ini mempersulit para super hero yang berusaha melindungi dunia. Disisi lain, Tony Stark melawan keputusan yang diambil Steve Rogers. Perlawanan terjadi, karena adanya perseteruan atau Undang Undang bagi para Avengers dari pemerintah AS.
Tony Stark mendukung program tersebut, sedangkan Steve Rogers menolak karena dapat mengancam keberadaan para Avengers. That's how they started to fight.




Film ini dinominasikan sebagai film terlaris 2016, karena pendapatannya mencapai US$1,153 miliar dan berhasil melampaui film Zootopia.







 
2. Rogue One: A Star Wars Story

Hasil gambar untuk rogue one a star wars story
Film ini menceritakan tentang seorang gadis bernama Jyn Erso, yang tak lain adalah seorang prajurit pemberontak dan seorang kriminal yang diutus oleh Mon Mothma dalam sebuah misi yang sangat berbahaya. Jyn diutus untuk mencuri pembuatan Death Star, yaitu senjata pemusnah massal milik Empire, dimana senjata itu digunakan untuk menghancurkan sebuah planet.
Jyn mendapaatkan bantuan dari kubu pemberontak, serang ahli pedang dan pasukan lainnya, Jyn mendapatkan bagian dari sesuatu yang besar dan tak terduga.


Film buatan Disney ini, pendapatannya mencapai US$1,011 miliar.










3. Finding Dory

Hasil gambar untuk finding dory
Finding Dory menceritakan tentang seekor ikan bernama Dory yang mempunyai kebiasaan aneh yaitu, pelupa. Suatu hari, Dory menemani Nemo untuk melakukan melakukan sebuah perjalanan berkelas demi melihat ikan manta ray. Akan tetapi, tiba-tiba Dory teringat dan merindukan rumahnya, namun karena ia pelupa, ia lupa darimana ia berasal.
Akhirnya Dory dan Nemo pun melakukan sebuah petualangan ke California, demi mencari orangtuanya. California merupakan tempat Dory dilahirkan, sebelum dia terpisah dari keluarganya saat dia masih sangat muda.


Finding Dory merupakan film buatan Disney yang mendapatannya mencapai US$1,028 miliar dan menempati posisi ke 3 sebagai film terlaris di dunia.






4. Zootopia                                                       
                                                
Hasil gambar untuk zootopia
Sinopsis ZOOTOPIA mengisahkan tentang Judy, seekor kelinci yang bertugas sebagai polisi di kota Zootopia, sebuah kota modern yang dihuni oleh para hewan. Suatu ketika ia ditugaskan untuk memecahkan sebuah kasus dalam waktu 48 jam. Jika dia gagal, dia diminta untuk undur diri dari pekerjaannya tersebut. Dalam perjalanan tugasnya, Judy bertemu Nick, seekor rubah penipu yang menawarkan diri untuk membantunya dalam menyelesaikan misinya. Awalnya hubungan keduanya tidak akur, tetapi pada akhirnya mereka menjadi mitra yang tak terpisahkan.


Zootopia menempati posisi ke 4 dalam 5 film terlaris 2016 di dunia, karena pendapatannya mencapai US$1,024 miliar.









5. The Jungle Book


Hasil gambar untuk the jungle book
The Jungle Book merupakan film buatan Disney, yang menceritakan seorang anak manusia bernama Mowgli, yang dibesarkan di hutan India oleh sepasang serigala yang bernama Raksha dan Akela.
Setelah tumbuh, Mowgli diurus oleh seekor panther hitam bernama Bagheera. Keberadaan Mowgli disukai oleh seluruh penghuni hutan, kecuali seekor harimau bernama Shere Khan yang ingin Mowgli mati. dengan dibantu oleh Bagheera dan seekor beruang bernama Baloo, Mowgli melarikan diri dari kejaran Shere Khan.Ditengah perjalanannya, Mowgli bertemu dengan para penghuni hutan yang tidak selalu memiliki intensi baik dibalik perkataannya. Termasuk seekor ular piton bernama Kaa dengan suara memikat dan tatapan yang mempu menghipnotis seorang anak manusia, serta King Louie dengan kepandaian berbicaranya, mencoba untuk memaksa Mowgli untuk memberikan rahasia dibalik ‘bunga merah’ yang sulit dipahami namun mematikan.

Film ini menempati posisi ke 5 dalam film terlaris 2016 sedunia, sebab pendapatannya mencapai US$ 42,4 juta.








Dari kelima Film Terlaris Tahun 2016 diatas, kita bisa mengambil kesimpulan bahwa, semua film tersebut merupakan produksi dari Disney. Terbukti, dari dulu, Disney selalu membawa nama baiknya terkenal di dunia.


That's all for now. See you.
 

Blogger news

Blogroll

About